Innalillahi Wainnailaihi Rojiun

9:47 AM Add Comment

 

Segenap Keluarga Besar MAN 1 Surakarta Turut Berduka Cita Atas Meninggalnya Ananda Naila Qurataa'yun Siswa Man 1 Surakarta. Semoga Amal Ibadahnya diterima Allah SWT, diampuni Segala Dosanya dan Keluarga yang Ditinggalkan Diberi Keikhlasan dan kesabaran


AKHIRUSSANAH MAN 1 SURAKARTA

8:54 PM Add Comment

Akhirusanah Peserta Didik Kelas XII MAN (Madrasah Aliyah Negeri) 1 Surakarta Tahun Pelajaran 2022/2023 merupakan acara tahunan sebagai tanda pelepasan siswa-siswi kelas XII yang telah menempuh 3 tahun ajaran di MAN 1 Surakarta. Kegiatan ini bertempat di Gedung Muzdalifah, Asrama Haji Donohudan yang diikuti seluruh siswa-siswi kelas XII dan bapak/ibu guru pada Rabu (17/05/2023).

Kegiatan ini diawali dengan kirab dari pukul 07.30, setelah itu dilanjutkan persembahan lagu dari siswi MAN 1 Surakarta sembari menunggu tamu undangan datang. Pembukaan oleh MC dan dilanjutkan pembacaan ayat suci Al-Qur'an serta sambutan-sambutan. Penyerahan siswa kelas XII oleh Kepala MAN 1 Surakarta, Slamet Budiyono diteruskan penerimaan siswa kelas XII oleh perwakilan orang tua. 

Terdapat hiburan disela-sela acara, hiburan pertama adalah penampilan Tari Saman dari siswa kelas 11 Boarding School MAN 1 Surakarta yang kemudian dilanjutkan penyerahan penghargaan bagi siswa terbaik. Salah satu guru MAN 1 Surakarta yaitu Afifah Putri Sari menyampaikan pesan kepada siswa-siswi kelas 12 agar tetap semangat untuk meraih mimpi "Orang yang sukses adalah orang yang berani untuk memperjuangkan mimpi-mimpi, jadi semangat semua" imbuhnya. 

Ikrar Alumni MAN 1 Surakarta pun dibacakan dan kemudian saatnya prosesi pelepasan oleh masing-masing wail kelas. Azka Jelang Ramadhan sebagai salah satu siswa MAN 1 Surakarta kelas 12 IPS 2 yang lulus pada tahun ini mengungkapkan kesan pesannya "Kesannya sangat bagus ada rasa sedih ada rasa senang campur aduk", dan mempertegas pesannya kepada adik kelas nya "Jangan bolos kalian akan kangen di kelas, hal yang tidak bisa dilupakan adalah kekeluargaan kita, jadi intinya tentang pertemanan" sambungnya.

Selain itu Najwa Dewanty Madjid, siswi kelas 12 IPA 2 juga menjelaskan kesan pesan akhirusanah 2022/2023 "Setelah sekitar 1-2 tahun kurang melakukan pembelajaran online dan masuk 1,5 tahun offline lalu tiba-tiba lulus sebenernya momen bersama teman kurang tapi tetap bersyukur sudah berada dititik ini" imbuhnya.  Manfaat menempuh Pendidikan di MAN 1 Surakarta Najwa pun dirakannya yaitu dengan masuk program Boarding School menjadikan dirinya lebih mandiri dan merasakan eratnya pertemanan. Organisasi pun menjadikan menambah pengalaman "Terimakasih kepada teman-teman Bevenderath Spartenera telah menghiasi hari-hariku selama 1,5 tahun ini" tambahnya.

DUKUNG KAMI DALAM ZI WBK

DUKUNG KAMI DALAM ZI WBK